Browser Firefox (FF) memang memiliki kecepatan yang relatif lebih cepat dibandingkan browser lainnya terutama saat menggunakan plug in download yaitu Down Them All. Anda tentu menyukainya untuk menggunakan browser satu ini karena memiliki banyak themes, plug in atau add on lainnya.

Namun, belakangan ini penulis merasa ada sesuatu yang sampai blog ini ditulis belum ketemu juga masalah yang dihadapi dalam kaitannya untuk menulis blog dengan menggunakan Blogger. Browser yang dipakai adalah FF 3.5.5. Anehnya, bila menggunakan browser Internet Explorer 7 (IE) , menulis dan menambahkan layout gadget tidak ada masalah.

Penulis pikir apa karena settingan firewall yah...? Kalau iya, seharusnya saat menambah gadget Blogger dengan IE tentunya juga tidak bisa karena terblokir oleh firewall. Namun ternyata tidak ada masalah yang berarti, menambah gadget pun dapat penulis tambahkan.

Setelah update FF versi 3.5.6 ternyata masalah diatas belum terjawab dan masih saja penulis tidak dapat menambahkan gadgetnya di Blogger. Ada apa gerangan di Firefox dengan Blogger ini yah...? Barangkali Anda pernah mengalami hal tersebut dan sudah memiliki solusi ampuh, penulis mohon memberikan komentar di posting ini. Silakan...!

Bookmark and Share

1 comments

  1. MariJewel // 25 December, 2009 16:35  

    Thanks for sharing this post!

Related Articles